Memancarkan Terang Bagi Sesama

(*) Renungan

Memancarkan Terang Bagi Sesama

:) Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapa-mu yang di sorga. (Mat. 5:16)
Ketika lampu dinyalakan di suatu ruangan yang gelap, ruangan itu tidak lagi menakutkan, karena sinar lampu itu telah menerangi ruangan tersebut.
:) Sahabat, Yesus mengajak kita untuk menjadi seperti lampu yang dapat memancarkan terang di mana pun kita berada kepada orang lain, agar semakin banyak orang yang menerima dan merasakan terang Kristus dalam kehidupan mereka.
:) Kita diajak untuk menjadi murid-Nya yang dengan berani dan siap untuk mewartakan karya-Nya kepada sesama. Hal itu dapat kita lakukan melalui perbuatan-perbuatan yang kita lakukan setiap hari. Misalnya; membantu orang lain dengan tulus, menghindari pertengkaran, mendekatkan diri kepada Tuhan, mengasihi sesama, dan memancarkan kebaikan kepada orang lain. Intinya kita melakukan perbuatan-perbuatan yang berkenan di mata Allah.
:) Oleh karena itu, lakukanlah hal-hal yang baik dan tunjukkanlah kepada semua orang bahwa Allah turut bekerja dalam perbuatan kita, dan Allah ingin agar semua umat-Nya, dapat menjalani hidupnya seturut dengan kehendak-Nya, agar kita semua dapat beroleh keselamatan. (y) 

PERCIKAN HATI<3
Minggu, 05 Februari 2017


via GIPHY

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts Widget