(*) Inspirasi Kitab Suci
Menerima dan Percaya
“Yang ditaburkan di tanah yang baik ialah orang yang mendengarkan firman itu dan mengerti, dan karena itu ia berbuah, ada yang seratus kali lipat, ada yang enam pula kali lipat, ada yang tiga pula kali lipat.” (Mat. 13:23)
:) Sahabat, Apabila kita ingin menabur benih, maka taburlah benih itu di tanah yang baik agar nantinya benih itu dapat bertumbuh serta berkembang dengan baik, dan kelak kita boleh menikmati hasil yang memuaskan dari benih tersebut.
:) Inilah yang dimaksudkan Yesus dalam perumpamaan tentang penabur. Dalam perumpamaan ini, kita di ajak untuk menjadi benih yang ditaburkan di tanah yang baik, yang artinya setiap firman Allah yang kita dengarkan, bukan hanya sampai di telinga kita, tapi diresapi hingga masuk dalam hati dan pikiran kita, dan biarkanlah itu berbuah dalam bentuk perilaku kita terhadap sesama.
:) Namun, di balik itu semua, kita harus memiliki sikap terbuka untuk menerima dan percaya bahwa firman Tuhan benar-benar kekuatan kita, sebab tidak mungkin bagi kita untuk dapat melaksanakannya jika kita tidak memiliki hati yang siap menerima dan percaya kepada Allah.
:) Oleh karena itu, marilah kita menjadi pribadi yang selalu siap menerima firman Allah dan selalu percaya kepada-Nya, agar firman Allah sungguh-sungguh berkembang dan bertumbuh dalam kehidupan kita. Dan biarkanlah apa yang kita dengar dari firman Allah, bisa kita bagikan melalui sikap kita kepada sesama, agar semakin banyak yang mengenal dan merasakan kasih Allah dalam kehidupannya, dan kelak bersama-sama kita bisa menjadi benih yang memiliki buah yang baik.
PERCIKAN HATI<3
Jumat, 28 Juli 2017
Jumat, 28 Juli 2017
0 komentar:
Posting Komentar