SABDA TUHAN TENTANG HATI-NYA

SABDA TUHAN TENTANG HATI-NYA
(Dari Buku Harian Faustina)

1 Aku menerima engkau; engkau ada di dalam Hati-Ku (16).

2 Engkau adalam sukacita-Ku; engkau adalah nikmat Hati-Ku (27).

3 Berdoalah dengan segenap hatimu dalam kesatuan dengan Maria (32).

4 Sandarkanlah kepalamu pada dada-Ku, pada Hati-Ku, dan seraplah darinya kekuatan dan kemampuan untuk menanggung semua penderitaan itu, sebab engkau tidak akan menemukan kelegaan, atau pertolongan, atau penghiburan di mana pun (36).

5 Aku selalu berada di dalam hatimu (78).

6 Engkaulah kesukaan Hati-Ku (137).

7 Aku ingin beristirahat di dalam tanganmu, bukan hanya di dalam hatimu.

8 Anak-Ku, engkau adalah kesukaan-Ku, engkau adalah penghiburan Hati-Ku (164).

9 Putri-Ku, Aku ingin agar hatimu dibentuk mengikuti model Hati-Ku yang rahim. Engkau harus sepenuhnya dipenuhi dengan kerahiman-Ku (167).

10 Putri-Ku, pandanglah Hati-Ku yang maharahim (177).

11 Aku ingin agar dengan lebih mendalam engkau mengenal cinta yang berkobar-kobar dalam Hati-Ku bagi jiwa-jiwa, dan engkau akan memahami hal ini apabila engkau merenungkan Sengsara-Ku (186).

12 Apabila dengan hati yang remuk redam dan dengan iman yang kuat, engkau mendaras doa ini atas nama seorang berdosa, Aku akan memberikan rahmat pertobatan kepadanya (186).

13 Inilah doanya: O Darah dan Air yang memancar dari Hati Yesus, sebagai sumber kerahiman, Engkau andalanku! (187).

© SL – 21 Maret 2016

*22 Maret 2016
SABDA TUHAN TENTANG HATI-NYA
(Dari Buku Harian Faustina)

1 Dekatkanlah telingamu kepada Hati-Ku, lupakanlah segala sesuatu yang lain, dan renungkanlah kerahiman-Ku yang menakjubkan (229).

2 Putri-Ku, hatimu adalah surga bagi-Ku (238).

3 Hati kita berpadu untuk selama-lamanya (239).

4 Dalam hatimu, Aku menemukan segala sesuatu yang tidak Kutemukan dalam sejumlah besar jiwa yang menolak Aku. Hatimu adalah tempat istirahat-Ku (268).

5 Aku ingin merasakan sukacita dalam cinta hatimu (279).

6 Hati-Ku terharu oleh kerahiman yang besar terhadapmu, anak-Ku yang tercinta (282).

7 Ambillah harta dari Hati-Ku sebanyak yang dapat engkau bawa karena kemudian engkau akan lebih menyenangkan Hati-Ku (294).

8 Memang, Aku tahu (bagaimana retret berlangsung), tetapi Aku ingin mendengarnya dari bibirmu sendiri dan dari hatimu (295).

9 Kedua sinar itu memancar dari lubuk kerahiman-Ku ketika Hati-Ku yang berada dalam sakratulmaut di salib dibuka dengan tombak (299).

10 Hati-Ku bersukacita karena dijuluki Sang Kerahiman (300).

11 Putri-Ku, hatimu adalah tempat istirahat-Ku; hatimu adalah kesukaan-Ku. Di dalamnya, Aku mendapati segala sesuatu yang ditolak oleh begitu banyak jiwa (339).

12 Ketahuilah bahwa kesalahan-kesalahan yang engkau lakukan terhadapnya (=pembimbing rohani Faustina), melukai Hati-Ku (362).

13 Hati-Ku meluap-luap mengalirkan kerahiman yang melimpah kepada jiwa-jiwa, teristimewa kepada jiwa orang-orang berdosa yang malang (367).

© SL – 22 Maret 2016

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts Widget